Monday, April 16, 2018
Mengenal Boko Haram
Pendiri gerakan ini bernama Mohammed Yusuf. Mohammed Yusuf mengatakan pendidikan Barat adalah dosa, yang merupakan makna dari nama Boko Haram.
Boko haram bergerak di wilayah Nigeria utara, Niger utara dan Chand, pemimpinnya bernama Abu bakar Shekau, menurut pemimpinnya tujuan gerakan ini adalah untuk menjalankan jihad, menghapus pengaruh barat dari Nigeria dan membentuk negara Islam ultra konservatif.
Pada kenyataannya, kelompok ini tidak membawa banyak rahmat bagi para muslim di Nigeria, justru menghancurkan masjid mesjid dan menyerang desa-desa yang penduduknya mayoritas Muslim.
Shekau berpendapat semua orang yang tidak mengikuti ajaran Allah dan Nabi Muhammad saw dengan benar – termasuk Muslim non-fundamentalis –sah menjadi sasaran kekerasan.
Boko Haram membiayai operasi mereka dari uang tebusan penculikan, pemerasan, pencurian, dan aktivitas kriminal lainnya.
Di desa Kumshe, Nigeria bagian timur laut, kelompok teror Boko Haram menerapkan hukum Islam yang menyimpang dan penuh kekerasan sesuai penafsiran mereka. Warga yang melakukan pelanggaran, misalnya mengenakan pakaian gaya orang Barat atau mengikuti pendidikan sekuler akan diberi hukuman keras. Mereka yang dicurigai akan dikenai hukuman cambuk bahkan hukuman mati.
Kekerasan yang dilancarkan Boko Haram menghancurkan hidup banyak orang, menyebarkan ketakutan, menyebabkan jutaan orang mengungsi dan menghancurkan tatanan sosial.
Menurut Profesor Ibrahim Mohammed, direktur Pusat Studi Al-Quran di Universitas Bayero di Kano tentang boko haram ini "Ada yg salah dalam pemahaman Islam mereka". “Ada penafsiran yang keliru dan mereka membaca ayat-ayat Al-Quran di luar konteks.” “Akan ada banyak kelompok yang terus bermunculan karena kesalahpahaman akidah Islam. Dan kesalahpahaman ini yang harus ditangani.”
( Dwika Mirna ).
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Khutbah Jum'at: Bulan Muharram Sarana untuk Mengevaluasi Tradisi Kita
Bulan Muharram Sarana untuk Mengevaluasi Tradisi Kita Khutbah 1 اَلْحَمْدُ للهِ الْوَاحِدِ الْقَهَّارْ، اَلْعَزِيْزِ الْغَفَّارْ، مُكَوِّرِ ...
-
Oleh Suryono Zakka Huruf jar/jer bersifat mabni (tetap) dan diikuti dengan tanda kasrah. 1. من (min) Berarti dari/saking. Contohn...
-
Ini adalah kasus yg banyak wahabi tidak tau antara klompok “Wah_biyah dan Wahabi_yah” bedakan kata dan hurufnya. Ini menyangkut pendiri...
-
Kelompok Wahabi paling getol mengkampanyekan jargon kembali pada Al-Qur'an dan sunnah. Disetiap pengajiannya selalu didengungkan ...
-
Oleh: Abdullah Murtadho (Ketua Persatuan Pelajar Ribath Alawiyah Hadramaut Yaman) Para ulama di Nusantara sejak dulu menganjurkan mem...
-
Kuncine Ngaji Al Qur'an iku ono telu: 1. Ojo nyawang sopo gurune (Jangan melihat siapa gurunya) 2. Ora usah isin karo umur (Jang...
-
Menjadi seorang guru merupakan tugas yang amat mulia dan sangat dianjurkan di dalam agama Islam. Hal itu karena guru tidak hanya memiliki...
-
Berikut ini adalah contoh doa berbahasa Jawa yg diijazahkan oleh para Kyai dari berbagai daerah di Jawa. 1. KH. Ahmad Abdul Haq meri...
-
Kita sering mendengar nama Imam Syafi'i bahkan kita percaya bahwa fikih keseharian kits salad Ibadan memakai madzhab Syafi'i. ...
-
Presiden ke-4 RI, KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur secara tegas mengungkap tujuh poin alasan mengapa saat itu bangsa Indonesia harus mer...
-
Momentum kali ini, 17 Agustus 2018 sangat suprise dan istimewa. Istimewa karena peristiwa heroik seorang anak SMP yang memanjat tiang ben...

No comments:
Post a Comment