Monday, April 16, 2018
Universitas Raden Fatah Palembang Jalin Kerjasama dengan Universitas Adyan wa Mazahib Qom Iran
April 15, 2018 - Menurut Kantor Berita ABNA, sejumlah pejabat dan dosen Universitas Raden Fatah Palembang dalam kunjungannya ke University of Religions and Denominations (Universitas Agama-agama dan Mazahib) Republik Islam Iran disambut oleh Hujjatul Islam wa Muslimin Navab yang menjabat selaku rektor universitas tersebut, pada Sabtu (14/4).
Kedatangan rombongan dosen dari Indonesia tersebut bertepatan dengan hari libur resmi di Iran dalam rangka memperingati hari Mab'ats (hari diangkatnya) Nabi Muhammad saw, yang di Indonesia diperingati sebagai hari Isra Mikraj. Hujjatul Islam wa Muslimin Navab mengawali sambutannya dengan mengucapkan selamat memperingati hari diangkatnya Nabi Muhammad saw sebagai nabi dan rasulullah.
Selanjutnya, Rektor Universitas Adyan wa Mazahib tersebut mengatakan Indonesia adalah negara kebanggaan dunia Islam, selain dikenal sebagai negara dengan penganut muslim terbesar di dunia, muslim Indonesia juga aktif mempopulerkan Islam moderat di dunia internasional.
Dalam lanjutan penyampaiannya, ia mengatakan kesiapan universitas yang dipimpinnya untuk menerima mahasiswa dari Indonesia, terutama bagi yang punya minat untuk melanjutkan studi ke Iran. Dalam kesempatan tersebut, ia memperkenalkan Universitas Adyan wa Mazahib Qom sebagai salah satu universitas terbaik di Iran, dan telah memiliki mahasiswa asing dari banyak negara.
Dekan Fakultas Syari’ah dan Hukum Universitas Raden Fatah Palembang, Prof. Dr. Romli SA, M.Ag sebagai kepala rombongan menyambut baik tawaran tersebut. Ia mengatakan, dialog antar agama dan antar mazhab-mazhab dalam Islam akan melahirkan kesepahaman dan saling pengertian, yang menurutnya menjadi modal besar untuk mewujudkan peradaban dunia yang lebih damai dan maju.
Diakhir pertemuan tersebut, kedua pihak menandatangai MoU kerjasama dalam bidang pendidikan dan penelitian.
http://id.abna24.com/news/berita-indonesia/universitas-raden-fatah-palembang-jalin-kerjasama-dengan-universitas-adyan-wa-mazahib-qom_889493.html
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Khutbah Jum'at: Bulan Muharram Sarana untuk Mengevaluasi Tradisi Kita
Bulan Muharram Sarana untuk Mengevaluasi Tradisi Kita Khutbah 1 اَلْحَمْدُ للهِ الْوَاحِدِ الْقَهَّارْ، اَلْعَزِيْزِ الْغَفَّارْ، مُكَوِّرِ ...
-
Jika Asma Allah diucapkan sekali saja dengan lisan, itu disebut dzikir (mengingat) lisan, namun jika Nama Allah diingat dengan hati, maka...
-
Soeharto Lahir di Kemusuk, Argomulyo, Yogyakarta, 8 Juni 1921. Ia lahir dari keluarga petani yang menganut Kejawen. Keyakinan keluarga...
-
Beliau adalah KH Muhammad Zaini Abdul Ghani, seorang ulama besar yang sampai akhir hayat beliau masih memberikan ilmu agama bagi masya...
-
A. Secara Etimologis (Bahasa) 1. Menurut Al-Lihyani (w. 215 H) Kata Al-Qur'an berasal dari bentuk masdar dari kata kerja (fi'...
-
Pak Somad mengharamkan lomba kicau burung. Dia ternyata ahli Fiqhi yg lebih hebat daripada Syaikhul Islam Zakaria al-Anshari, Ulama Besar...
-
Oleh Rijalul Wathon Al-Madury Sayyid Kamal al-Haydari yg dengan nama lengkap Kamal bin Baqir bin Hassan al-Haydari (السيد كمال بن باقر ...
-
Ir. KPH. Bagas Pujilaksono Widyakanigara, M. Sc., Lic. Eng., Ph. D. Fakultas Teknik/Sekolah Pascasarjana Universitas Gadjah Mada ...
-
Info dari Ustadz Muafa (Syaikhul Pramukiyyin /Mantan Syabab HT), yaitu berkaitan dgn para senior/pembesar HT Pusat, khususnya yg ada di ...
-
Bantahan untuk Buya, yang mengatakan Nyanyian Lagu “Saben Malem Jum'at Ahli Kubur Mulih Nang Umah” adalah lagu hayalan yang bertentan...
-
Oleh Gus Nadirsyah Hosen Beredar di media sosial (medsos) potongan gambar yang berisi keterangan sebagai berikut: كان صلى الله عل...
No comments:
Post a Comment